Kamis, 26 Mei 2011

SISTEM PERTANDINGAN LINE FOLLOWER

Sistem pertandingan yang dipakai dalam lomba line follower ini mengacu pada sistem ranking tim dengan waktu tercepat untuk menyelasaikan 10 lap. Dalam 1 (satu) sesi pertandingan akan langsung diperlombakan 2 tim dalam 1 track lintasan. Setiap tim akan diberikan waktu maksimal 5 menit untuk menyelesaikan lomba dan 30 detik untuk persiapan awal.

   Bagian Pertama, Kualifikasi

Pada sesi ini semua tim peserta akan dikelompokkan ke dalam 2 group untuk kemudian diranking dan disaring tim-tim dengan waktu tempuh tercepat untuk melanjutkan ke sesi selanjutnya. Setiap tim mendapatkan kesempatan bertanding 1 (satu) kali.

 Bagian Kedua, to Final

Setiap group akan diambil 8 besar untuk masuk ke babak 16 besar. Pada bagian kedua ini tim yang lolos akan dipertandingkan dengan system tournament.

   Retry dilakukan jika 

·         seluruh badan robot keluar dari lintasan garis atau robot macet total harus kembali  ke cek point terakhir yang telah dilewati.
·         Robot diam di tempat,macet, dan hal lain yang menyebabkan robot diam diberi toleransi waktu menunggu selama 3 detik kemudian harus mengambil retry. 
·         Peserta meminta retry sendiri ke wasit


  Sistem Penilaian

o   10 lap dengan waktu tercepat (<5 menit)
o   Setelah maksimal 5 menit (Waktu habis)
-  Setiap melewati cek poin dan start mendapat nilai 1
-  Untuk tim dengan poin sama, maka dilihat jarak terjauh saat waktu habis